SOSIALISASI PROGRAM SEKOLAH SECARA VIRTUAL KEPADA SELURUH ORANG TUA PESERTA DIDIK KELAS X,XI DAN XII

Selasa, 3 Agustus 2021 SMA N 39 Jakarta, di bawah kepemimpinan Plt Kepala Sekolah, Acah Rianto, M. Pd mengadakan kegiatan Sosialisasi Program Sekolah secara virtual kepada seluruh orang tua peserta didik kelas X,XI dan XII

Dalam pelaksanaannya acara ini terbagi menjadi 3 sesi.
Sesi pertama : 07.30-09.00 waktu untuk Orang tua peserta didik kelas X.
Plt Kepala Sekolah dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada para orang tua peserta didik karena putra/putrinya telah berhasil lulus diterima ke SMA N 39 Jakarta, dan mengajak kepada seluruhnya memulai mengukir prestasi untuk membawa nama baik SMAN 39 Jakarta.
Sesi ke dua :
Pukul 10.00-11.39
waktu untuk orang tua peserta didik kelas XII .
Program Sekolah untuk peserta didik kelas XII lebih pada penekanan persiapan dan strategi sekolah untuk mengantarkan peserta didik sukses masuk diterima PTN atau Sekolah kedinasan.
Sesi ke tiga :
Pukul 13.00-14.30
Waktu untuk orang tua peserta didik kelas XI
Program sekolah yang disampaikan lebih pada penjelasan serta persiapan terkait ANBK, yang akan dilaksanakan sekitar bulan September 2021.

Hadir pula pada kegiatan ini ketua komite Mayjen TNI (Purn.) H .Abdul Rahman Kadir di dampingi beberapa pengurus komite yang dalam sambutannya beliau mengajak kepada seluruh orang tua peserta didik untuk bekerja sama, mendukung seluruh program Sekolah yang ada, karena sekolah tidak bisa melaksanakan program2 tersebut tanpa dukungan dan partisipasi dari seluruh Orang tua peserta didik, terlebih dalam situasi pandemik covid seperti saat ini.

Jayalah SMA N 39 Jakarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *